Selamat Datang di Fadliananda [dot]Com : Informasi seputar kebidanan dan Kandungan (Pemeriksaan Ante Natal Care (ANC), Pemeriksaan USG 4 Dimensi, Konsultasi Prewedding, konseling pemilihan & pemasangan alat kontrasepsi dan lain-lain, bersama : dr. Fadli Ananda Idy, M.Kes, SpOG

Monthly Archives: December 2015

7 Cara Menciptakan Komunikasi yang Baik dengan Dokter

Penyakit tahunan Anda kambuh menjelang tengah malam.  Anda hanya bisa mengandalkan obat yang ada di rumah dan menunggu esok hari untuk ke dokter.

Di sisi lain, ada beberapa orang  yang memiliki hubungan baik dengan dokter dan bisa mengirimkan pesan melalui ponsel mengenai apa yang terjadi.

Menurut penelitian, interaksi yang akrab seperti  cenderung membuat pasien memiliki derajat kesehatan yang lebih baik dibanding dengan pasien yang memiliki hubungan yang dingin dengan dokternya.

Penelitian ini  dilakukan oleh dokter di Rumah Sakit Umum Massachusetts dan telah diterbitkan dalam jurnal PLoS One. Kesimpulan penelitian menyebutkan, jika hubungan dokter-pasien membaik, kesehatan pasien juga meningkat.